Estimasi waktu baca: 1 menit

POSYANDU DAN CEK KESEHATAN GRATIS (CKG) DUSUN KRAJAN

Kegiatan Posyandu dan pemeriksaan kesehatan gratis digelar di Desa Pingit, Dusun Krajan, Kecamatan Pringsurat, Kabupaten Temanggung, pada Rabu (8/10/2025). Program ini diikuti oleh warga dari berbagai kalangan, mulai dari balita, ibu hamil, hingga lansia.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh kader Posyandu Dusun Krajan bekerja sama dengan pihak puskesmas setempat ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan sejak dini. Layanan yang diberikan meliputi penimbangan balita, pemeriksaan kesehatan (tekanan darah, gula darah, Indeks Massa Tubuh (IMT)), serta konsultasi kesehatan umum.

Warga terlihat antusias mengikuti kegiatan ini karena dapat memeriksakan kesehatan tanpa biaya sekaligus memperoleh penyuluhan mengenai pola hidup sehat dan gizi seimbang. Diharapkan, kegiatan semacam ini dapat terus berlanjut sebagai bagian dari upaya pembinaan masyarakat di bidang kesehatan.

#PosyanduDesaPingit #PosyanduDusunKrajan #CekKesehatanGratis #TemanggungSehat


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
chat
chat
JAMPI ECO
EKRAF: JAMPI ECO

Pelaku: LINA NAFISAH
Produk: JAMU
Alamat: DUSUN PINGIT DESA RT 03/05, DESA PINGIT, KECAMATAN PRINGSURAT
Kontak: 0815789352...

Lihat